Deskripsi:

Branding di farmasi saat ini merupakan sebuah keharusan. Persaingan yang semakin tajam, masa paten yang hampir habis, perkembangan teknologi yang memudahkan pesaing meng- copy obat Anda, menjamurnya perusahaan farmasi lokal, tingginya biaya R&D, semakin meningkatnya pengetahuan konsumen yang menyebabkan konsumen menjadi semakin kritis adalah beberapa pertimbangan dan alasan mendasar mengapa brand dan branding sangat diperlukan dalam industri ini. Pemilihan nama yang tepat, melakukan dan merencanakan brand dan branding strategy sejak awal mulai obat diciptakan, positioning yang tepat adalah beberapa hal yang penting dalam mem-branding farmasi. Demikian pula dengan nilai-nilai emosional sangat diperlukan dalam industri ini, karena industri ini sarat dengan kepercayaan [trust], bagaimana konsumen memutuskan untuk mengkonsumsi obat produksi Anda. Corporate atau product branding, keduanya penting, karena keduanya akan saling menopang satu sama lain, corporate brand yang kuat dapat membantu kesuksesan dari product brandnya, begitu juga sebaliknya product brand yang kuat dapat membantu meningkatkan corporate brand, hal ini sangat berpengaruh positif terutama bagi perusahaan-perusahaan farmasi yang telah masuk list Bursa Efek. Banyak aspek yang harus diperhatikan dalam Pharmaceutical Branding.

Eksemplar:

No Kondisi Harga Ketersediaan Lokasi Perpustakaan Lokasi Penyimpanan