<< / >>

Deskripsi:

Penelitian diartikan sebagai upaya mencari kebenaran akan sesuatu. Upaya dalam penelitian berupa kegiatan meneliti, sedangkan mencari tidak lain adalah mencari jawaban, yang berarti menemukan atau menguji. Setidaknya terdapat dua istilah yang terkait dengan penelitian yang perlu difahami, yaitu Penelitian ilmiah, merupakan penelitian yang menggunakan metode ilmiah, dan kebenaran dalam penelitian ilmiah adalah kebenaran ilmiah, Karya ilmiah, adalah karya tulis atau bentuk lainnya yang telah diakui dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi atau seni yang ditulis atau dikerjakan sesuai dengan tata cara ilmiah, dan mengikuti pedoman atau konvensi ilmiah yang telah disepakati atau ditetapkan. Karya ilmiah juga dapat diartikan sebagai karangan yang didasarkan pada kegiatan ilmiah. Adapun yang dimaksud kegiatan ilmiah bisa berupa penelitian lapangan, percobaan laboratorium, atau juga bisa telaah buku. Metodologi penelitian pendidikan adalah suatu cabang ilmu yang membantu tentang cara atau metode yang digunakan dalam kegiatan penelitian pendidikan. Buku ini bertujuan untuk membantu dan mempermudah mahasiswa dan siapa saja yang berkompeten dalam penelitian dalam merencanakan, melaksanakan, dan melaporkan hasil penelitian pendidikan.

Eksemplar:

No Kondisi Harga Ketersediaan Lokasi Perpustakaan Lokasi Penyimpanan