<< / >>

Deskripsi:

Radio merupakan salah satu alat komunikasi yang sudah umum digunakan dalam masyarakat. Radio dapat digunakan sebagai sumber informasi atau hiburan. Masih banyaknya stasiun radio yang berdiri menunjukkan bahwa radio masih diminati oleh banyak orang. Kondisi ini membuka peluang usaha, yaitu usaha di bidang reparasi radio. Saat ini semakin banyak peminat yang menekuni hobi di bidang reparasi radio. Selain untuk menyalurkan bakat, hobi ini juga dapat digunakan sebagai sumber mata pencaharian. Salah satu usaha untuk meningkatkan kemampuan reparasi pesawat radio dilakukan dengan mendorong dan menumbuhkan minat belajar masyarakat. Buku Melakukan Reparasi Pesawat Radio AM/FM ini kami susun sebagai bahan belajar bagi siswa sekolah menengah kejuruan (SMK) yang ingin menekuni bidang reparasi pesawat radio. Buku ini berisi dasar-dasar radio penerima AM dan FM. Buku ini juga menyajikan tindakan reparasi terhadap beberapa kerusakan pada radio. Langkah awal dalam melakukan reparasi adalah mengenali tanda atau gejala kerusakan pada radio. Langkah itu akan memudahkan Anda melakukan tindakan reparasi yang tepat dan benar. Melalui buku ini Anda dapat mengenali jenis-jenis kerusakan pada radio dan tindakan yang seharusnya dilakukan. Semoga buku ini dapat menambah pengetahuan Anda tentang radio dan memberikan manfaat bagi kita semua.

Eksemplar:

No Kondisi Harga Ketersediaan Lokasi Perpustakaan Lokasi Penyimpanan