<< / >>

Deskripsi:

Badan usaha di Indonesia mengalami perkembangan pesat beberapa tahun terakhir. Badan usaha diharapkan mampu menghasilkan produk yang berdaya saing, mengurangi pengangguran, dan mengatasi ketimpangan ekonomi. Peran badan usaha bukan semata-mata mencari keuntungan sebesar-besarnya, melainkan harus mampu berkontribusi terhadap pem¬bangunan ekonomi. Kesejahteraan masyarakat suatu negara ditentukan oleh kondisi per¬ekonomian nasional yang positif dan terus berkembang. Kondisi per¬ekonomi¬an tersebut tidak hanya ditentukan oleh peran pemerintah, tetapi juga dipengaruhi peran pihak swasta. Pelaku ekonomi di Indonesia meliputi BUMN, BUMS, dan koperasi. Pelaku ekonomi tersebut menjadi kekuatan ekonomi dalam perekonomian bangsa. Badan usaha tersebut mampu tumbuh dan berkembang baik di Indonesia dengan berbagai bentuk badan usaha. Setiap bentuk badan usaha memiliki karakteristik, tujuan, dan peran berbeda-beda. Perbedaan ini mampu merealisasikan peran badan usaha dalam perekonomian nasional dan mewujudkan cita-cita bangsa dalam meningkat-kan kemakmuran rakyat. Badan usaha apa saja yang berkembang di Indonesia? Mudahkah pendirian badan usaha? Bagaimana peran badan usaha dalam perekonomian nasional? Untuk mengetahui jawaban atas pertanyaan tersebut kami hadirkan Buku Seri Pengayaan Pembelajaran Ekonomi: Badan Usaha di Indonesia. Dengan buku ini, Anda diajak mengenal bentuk-bentuk badan usaha di Indonesia. Materi dalam buku ini disajikan secara ringan dan padat. Kepadatan materi tidak mengurangi esensi tentang badan usaha di Indonesia. Dengan buku ini, Anda akan memiliki wawasan dan pengetahuan luas tentang badan usaha di Indonesia.

Eksemplar:

No Kondisi Harga Ketersediaan Lokasi Perpustakaan Lokasi Penyimpanan