<< / >>

Deskripsi:

Buku ini berkisah tentang seorang anak laki-laki bernama Man Sena yang memiliki kelainan yaitu punuk di punggungnya. Man Sena adalah seorang anak bernama Nyi Randa Dukuh dari Desa Dukuh. Walaupun Man Sena memiliki kelainan yaitu memiliki punuk, namun hatinya baik dan suka membantu ibunya dan warga sekitar. Berbagai macam cara dilakukan oleh Nyi Randa Dukuh untuk mengobati penyakit anaknya. Menjual tanah adalah salah satu cara agar Nyi randa Dukuh bisa mendapatkan uang untuk biaya pengobatan anaknya. Setelah melakukan pengobatan, punuk di tubuh Man Sena tidak menghilang melainkan semakin membesar. Man Sena mengikhlaskan semuanya dan pasrah akan cobaan dari Yang Maha Kuasa dan membuatnya lebih sabar. Man Sena bekerja diladang milik pak Dullah. Karena lelah bekerja, ia tertidur pulas dan sesuatu hal yang tidak disangka terjadi. Punuk yang ada di tubuhnya menghilang karena diambil oleh anak jin untuk bermain bola. Man Sena mengadakan syukuran dan hal ini didengar oleh Man Dogol dan mengikuti semua langkahnya sesuai dengan apa yang dialami oleh Man Sena.

Eksemplar:

No Kondisi Harga Ketersediaan Lokasi Perpustakaan Lokasi Penyimpanan